TERBIT 2014

Buku MATAMATIKA berisi tentang pembahasan soal matematika yang berkaitan dengan angka, rumus serta perhitungan. Yang menjadi keunggulan dari buku ini adalah setiap soal yang dibahas dikaitkan dengan logika berpikir, strategi, trik serta nilai hidup yang terkandung di dalamnya. Selain itu, buku ini juga menggali kedalaman nilai hidup, cara berpikir pembaca dalam menemukan karakter dalam dirinya dan mengajak pembaca untuk memiliki pemikiran ataupun pandangan serta refleksi yang mandiri.

Selamat membaca dan menemukan makna. Salam Bineka.

TERBIT 2017

Buku LEMBAGA PENDIDIKAN KATOLIK ditulis oleh para mitra yang selama ini telah berusaha menjaga idealisme pendidikan Katolik dan mewujudnyatakan dalam pengelolaan lembaga pendidikan di tengah kondisi bangsa Indonesia saat ini. Buku ini dibagi menjadi dua bagian besar. Bagian Pertama mengulas tentang idealisme pendidikan Katolik yang mendasarkan diri pada Ajaran Gereja dalam praktik tata kelola, metode pengajaran, dan pendampingan murid. Bagian Kedua mengulas model-model pembelajaran kreatif, pelatihan, dan keterampilan, sehingga proses pembelajaran menjadi lebih menarik, interaktif, dan membangun daya juang murid.

Selamat membaca dan menemukan banyak hal. Salam Bineka.

TERBIT 2019

Buku HOTS PH HARIAN MATEMATIKA Jilid 1 dirancang sebagai persiapan menghadapi berbagai bentuk evaluasi hasil belajar dan dilengkapi soal-soal HOTS (Higher Order Thinking Skills). Dari keseluruhan soal pada buku ini, terdapat sekumpulan soal HOTS yang digunakan untuk menguji kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa khususnya siswa kelas 7. Buku ini disusun berdasarkan Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Kurikulum 2013 Revisi. Soal-soal latihan yang disajikan berupa pilihan ganda dan uraian per Kompetensi Dasar.

Selamat berlatih dan menemukan kedalaman. Salam Bineka.

TERBIT 2022

Buku HOTS PH HARIAN MATEMATIKA Jilid 2 dirancang sebagai persiapan menghadapi berbagai bentuk evaluasi hasil belajar dan dilengkapi soal-soal HOTS (Higher Order Thinking Skills). Dari keseluruhan soal pada buku ini, terdapat sekumpulan soal HOTS yang digunakan untuk menguji kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa khususnya siswa kelas 8. Buku ini disusun berdasarkan Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Kurikulum 2013 Revisi. Soal-soal latihan yang disajikan berupa pilihan ganda dan uraian per Kompetensi Dasar.

Selamat berlatih dan menemukan kedalaman. Salam Bineka.